Sabtu, 19 Oktober 2019

Mencari Referensi Di Perpustakaan Daerah Provinsi Sumut



Cara Pinjam Buku dan Jadi Anggota Perpustakaan Daerah (Pusda) Provinsi Sumatera Utara


         Tempat yang memiliki koleksi banyak buka adalah perpustakaan daerah.Di Sumatera Utara, ada Perpustakaan Daerah (Pusda) dan kini memiliki nama perpustakaan Provinsi.Berbagai buku serta referensi bisa kita temui dan baca sebebasnya di perpustakaan daerah.Perpustakaan daerah Provinsi Sumatera Utara beralamat di Jl. Brigjen Katamso No. 45 K Sei Mati, A U R, Kec. Medan Maimun, Kota Medan, Sumatera Utara 20159. Selain itu, diketahui perpustakaan provinsi juga memberikan pinjaman buku pada masyarakat secara gratis loo teman teman,jadi sangat cocok bagi para siswa dan mahasiswa untuk mencari referensi buku....;)
      Namun untuk meminjam buku tentu harus ada syarat dan ketentuannya. Yaitu syaratnya harus wajib menjadi anggota perpustakaan dan dibuktikan dengan memiliki kartu anggota. Kabid Layanan, Otomasi dan Kerjasama Perpustakaan Dinas Perpustakaan Provinsi Sumatera Utara, mengatakan, kartu anggota perpustakaan provinsi dibuat secara GRATISSSSS......dan keseluruhan pembuatan kartu juga tidak membutuhkan waktu yang lama yakni hanya kurang dari 15 menit saja. Jadi sama sekali tidak ada kesulitan untuk menjadi anggota Pusda,Siapapun dari berbagai kalangan bisa.
inilah saya yang sedang membaca buku sewaktu di Pusda Sumut.

      Syarat membuat kartu anggota cukup mudah.Hanya dengan menunjukkan KTP,SIM,KTM,dan selanjutnya pendaftar diwajibkan untuk mengisi data diri pada layar komputer yang telah tersedia. Setelah proses pembuatan kartu selesai, barulah masyarakat bisa bebas meminjam berbagai buku di perpustakaan daerah. Tapi ingat,Kecuali buku ensiklopedia dan kamus yang hanya boleh dibaca di tempat.Kartu anggota sangat penting dalam setiap transaksi di perpustakaan. Tidak hanya untuk meminjam buku saja, tapi saat baru masuk pun, kartu tersebut harus di scan terlebih dahulu. Fungsinya sebagai keterangan data pengunjung.Masa aktif kartu juga terbilang lama, yaitu selama satu tahun sejak tanggal pendaftaran.
     Kemudian untuk proses pengembalian pinjaman buku, anggota bisa langsung datang ke petugas untuk mengembalikan buku.Dengan begitu anggota bisa langsung meminjam buku yang lain, karena data peminjaman sudah tidak ada lagi.
Namun bila terlambat mengembalikan, maka sanksi yang akan dikenakan adalah tidak boleh meminjam buku selama waktu tersebut.
Inilah tempat yang disediakan bagi para pengunjung guna untuk bersantai sambil membaca buku

Tidak ada komentar:

Posting Komentar